Arena Lomba & Urutan Gerakan Tarian :
- Arena lomba terdiri dari dua buah arena persegi panjang masing-masing mempunyai ukuran panjang 3000 mm dan lebar 2000 mm, berwarna hijau gelap, putih dan biru muda dengan tinggi 100 mm dari lantai dan diletakkan berdampingan.
- Terdapat pembatas arena merah dan biru berupa dinding kayu berwarna putih setebal 100 mm setinggi 60mm.
- Arena sebelah kanan (sesuai arah hadap penonton) untuk robot di bagian biru, sedang arena sebelah kiri untuk robot dibagian merah.
- Seluruh Arena lomba juga dikelilingi dengan pagar kayu lebar 30mm dan tinggi 60mm.
- ZONA MULAI berukuran (40×40) cm, dalam ZONA MULAI ini robot diletakkan dan mulai menari. Setelah robot diletakkan di ZONA MULAI diberikan aba-aba persiapan 1 (satu) menit menjelang lomba. Arah hadap robot ketika di ZONA AWAL ini dapat ditentukan sendiri oleh Tim.
- Di ZONA MULAI, setelah musik pengiring dimulai, robot harus melakukan sembah pembuka.
- ZONA AWAL berukuran 1000 x 2000 mm
- Di ZONA AWAL terdapat juga ZONA MULAI. Di zona ini robot harus melakukan gerak bacamin dan basiang. Gerakan dilakukan berulang-ulang hingga akhir zona awal.
- ZONA TENGAH berukuran 1000×2000 mm.
- Dalam zona tengah terdapat ZONA LARANG berbentuk lingkaran dengan ukuran jari-jari lingkaran 200mm.
- Didalam zona tengah robot melakukan gerak buai anak dan bungo kambang. Gerak ini dilakukan berulang-ulang hingga akhir zona tengah.
- Saat robot melakukan gerak buai anak dan bungo kambang bagian robot tidak diperbolehkan menyentuh zona larang.
- ZONA AKHIR berukuran 1000×2000 mm yang didalamnya terdapat ZONA TUTUP.
- Di dalam ZONA AKHIR ini robot harus melakukan gerak mangumpo suto dan tupai bagaluik.
- Gerak robot dilakukan berulang-ulang hingga akhir zona akhir
- ZONA TUTUP berukuran 400×8000 mm dan berjarak 600 mm dari tepi kanan dan kiri lapangan.
- Di zona tutup robot harus mampu melakukan gerak tari sembah panutuik.
- Ketika irama pengiring gerak tari berakhir menjelang menit ke tiga akan terdengar tepukan penonton.
- Ketika mendengar tepukan penonton ini robot harus menghentikan tariannya dan memberi salam hormat sebagai tanda telah selesainya tarian.
- Lapangan lomba akan dilengkapi dengan lampu yang akan menandakan bahwa robot telah berada di zona yang ditandai.
Sistem Perlombaan :
- Seluruh tim Peserta KRSI 2012 diharuskan menampilkan kebolehan gerak tari piring sesuai dengan irama untuk setiap sesi lomba.
- Lama waktu setiap sesi lomba adalah 3 menit.
- Perlombaan dibagi dalam tiga 3 putaran. Disetiap putaran semua robot harus menampilkan kepiawaiannya.
- Penentuan pemenang adalah bagi robot yang telah menampilkan kepiawaiannya tiga putaran lengkap dan memiliki nilai teknik serta nilai seni terbaik akan dinyatakan sebagai pemenang atau juara.
No comments:
Post a Comment